top of page

Argon Peduli Gelar Skrining Kesehatan, Jangkau Ribuan Warga di Tangerang Selatan

  • muhammadnasution
  • 29 Sep
  • 1 menit membaca
ree

Setelah menjangkau berbagai kota besar di Indonesia, PT Anugrah Argon Medica (AAM) melalui Argon Peduli berpartisipasi pada layanan skrining kesehatan gratis di Tangerang Selatan, kawasan penyangga Ibu Kota dengan aktivitas masyarakat urban yang padat dan dinamis. Kegiatan ini berlangsung pada Sabtu, 27 Agustus 2025 di Bintaro Xchange Mall.


Antusiasme masyarakat Tangerang Selatan terlihat dari jumlah peserta yang hadir. Total 1.558 warga mengikuti skrining sejak pagi hingga malam hari, menunjukkan tingginya kesadaran masyarakat urban terhadap pentingnya pencegahan dan pemantauan kesehatan secara rutin.


Skrining kesehatan berfokus pada deteksi dini tiga penyakit tidak menular, yaitu kadar gula darah, tekanan darah, dan kolesterol. Melalui kegiatan ini, masyarakat tidak hanya memperoleh layanan pemeriksaan gratis tetapi juga mendapatkan edukasi kesehatan praktis yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari untuk menjaga kualitas hidup.


ree

Melalui Argon Peduli, PT AAM dan entitas anak lainnya dalam kelompok usaha PT Medela Potentia Tbk terus memperkuat perannya sebagai pelaku industri di ekosistem kesehatan yang tidak hanya fokus pada pertumbuhan bisnis, tetapi juga aktif berkontribusi dalam meningkatkan kesehatan masyarakat.


Tangerang Selatan merupakan kota kesepuluh sekaligus titik lokasi kesebelas skrining kesehatan yang diselenggarakan selama 2025. Skrining kesehatan sebelumnya telah dilakukan di Jakarta, Bogor, Bandung, Cikarang, Jogja, Solo, Jember, Karawang, dan Palembang. Ke depan, perusahaan berkomitmen untuk memperluas cakupan program ke berbagai wilayah Indonesia sebagai bagian dari strategi pertumbuhan yang berkelanjutan dan inklusif.


ree

Ā 
Ā 
bottom of page